BNI Mobile Banking |
Pertanyaan:
“Saya agak jarang menggunakan rekening BNI untuk transaksi, apakah bisa saldo di rekening kita blokir dan diaktifkan kembali saat digunakan? Jika bisa bagaimana caranya?”
Jawaban:
Nasabah pemilik rekening tabungan di Bank BNI bisa melakukan pemblokiran terhadap saldo yang ada di rekening tersebut. Hal ini umumnya biasa dilakukan untuk menjaga keamanan saldo rekening apabila memang tidak digunakan untuk transaksi dalam jangka waktu tertentu.
Saat ini pemblokiran saldo di rekening BNI bisa menggunakan beberapa metode diantaranya pemblokiran melalui call center BNI, di kantor cabang Bank BNI, atau dengan memanfaatkan aplikasi BNI Mobile Banking.
Berikut ini tutorial langkah-langkah bagaimana cara blokir saldo di BNI Mobile Banking:
Pada halaman utama aplikasi silakan pilih "Pengaturan"
Kemudian pilih "Blokir Saldo"
Silahkan isi formulir blokir saldo mulai dari nomor rekening, nominal blokir, jangka waktu pemblokiran dan lanjut input password transaksi untuk konfirmasi.
Baca juga: Minimal Saldo BNI Setelah Top-up Dompet Digital
Saldo akan kembali efektif ke rekening BNI setelah jangka waktu pemblokiran selesai dan kembali bisa digunakan transaksi.
Punyaku udah pas tanggalny udah lewat jam ny ko saldo blm kmbali y min
BalasHapusTrus bagaimana dong. Apa sudah balik otomatis. Mau nyoba takut ilang duite
BalasHapusSaldo saya juga belum Bali juga
BalasHapusGmna cara prose nya supaya bisa saldo yg saya blokir bisa balik lagi
SDH bisa saldo nya punya ku juga gak bisa gimna ya
Hapus