wdcfawqafwef

Nomor Hp Hilang Bisakah Transaksi di m-Banking BNI?

Nomor Hp Hilang Bisakah Transaksi di m-Banking BNI?
BNI Mobile Banking

Tanya:
"Nomor Hp saya hilang yang biasa digunakan untuk m-Banking BNI. Apakah bisa bertransaksi tanpa menggunakan menggunakan nomor telepon lainnya?"

Jawab:
Mobile Banking BNI merupakan layanan digital banking yang memanfaatkan jalur SMS untuk transaksi. Layanan ini tidak langsung aktif di rekening nasabah untuk itu agar bisa menggunakannya perlu registrasi terlebih dahulu bisa di mesin ATM atau di kantor cabang Bank BNI.

Nasabah harus mendaftarkan nomor telepon yang akan digunakan untuk aktivitas transaksi.

Apabila nomor telepon yang terdaftar hilang tentu saja nasabah tidak bisa melakukan transaksi di layanan m-Banking BNI.

Solusinya nasabah bisa mendapatkan pengganti nomor tersebut di kantor operator telekomunikasi yang digunakan dengan menyertakan berbagai dokumen seperti surat kehilangan dari Kepolisian, kartu identitas diri asli KTP elektronik, dan kartu keluarga. Proses ini tidak bisa diwakilkan nasabah wajib datang langsung.

Ada juga opsi lainnya yaitu dengan update data / ganti nomor Hp di m-Banking BNI di kantor cabang Bank BNI. Persyaratan yang perlu dilengkapi bawa buku tabungan, kartu identitas diri asli di e-KTP, kartu debit atau kartu ATM BNI, surat kehilangan dari pihak Kepolisian, dan nomor telepon baru yang ingin didaftarkan. Proses ini juga tidak bisa diwakilkan.

Baca juga: Apakah Kartu 3G Bisa Registrasi m-Banking BNI

Untuk ubah atau ganti nomor telepon m-Banking BNI tidak dikenakan biaya hanya saja dah sama perlu memastikan nomor Hp yang ingin didaftarkan memiliki cukup pulsa tanah dikenakan biaya SMS ketika mengirim dan menerima kode verifikasi.





0 Response to "Nomor Hp Hilang Bisakah Transaksi di m-Banking BNI?"

Posting Komentar