Kartu ATM BNI Chip |
Pertanyaan:
“Saya sudah mengajukan penggantian kartu ATM BNI lama ke kartu ATM BNI chip dan disuruh menunggu 2 minggu. Namun, sampai sekarang belum juga dihubungi pihak bank BNI, kira-kira butuh waktu berapa minggu untuk kartunya dicetak?”
Jawaban:
Nasabah Bank BNI yang masih menggunakan kartu debit lama magnetic strip memang diwajibkan mengganti ke kartu baru yaitu kartu debit BNI chip. Kebijakan ini untuk mendukung regulasi dari Bank Indonesia (BI) karena kartu debit chip memiliki sistem keamanan yang lebih baik.
Nasabah yang tidak melakukan penggantian kartu akan dilakukan pemblokiran secara permanen terhitung mulai 31 Desember 2021.
Penggantian kartu ATM BNI chip d kantor cabang itu diproses instan, kartu bisa didapat pada saat itu juga dan bisa digunakan transaksi setelah diaktivasi dibantu oleh customer service.
Terkait permasalahan nasabah di atas yang harus menunggu beberapa minggu untuk pencetakan kartu ATM BNI chip hal ini bisa terjadi karena keberadaan stok kartu ATM tidak tersedia di kantor cabang tersebut. Sebagai solusi nasabah bisa mengunjungi kantor cabang BNI lainnya untuk pembuatan kartu debit.
Baca juga: Ganti Kartu Debit BNI Secara Online
Sekadar informasi tambahan apabila nasabah tidak melakukan penggantian kartu ATM BNI ke kartu chip yang kemudian mengakibatkan kartu ATM terblokir maka akan berpengaruh terhadap layanan Mobile Banking. Aplikasi BNI Mobile Banking tidak akan bisa digunakan transaksi transfer saldo antar bank dan tentu saja kartu ATM BNI tersebut tidak bisa lagi digunakan transaksi di mesin ATM termasuk mesin EDC.
0 Response to "Ganti Kartu ATM BNI Chip Butuh Waktu Berapa Minggu?"
Posting Komentar