Apakah Saldo OVO Bisa Ditarik ke Rekening BNI? |
Tanya:
"Saya punya sedikit saldo di aplikasi OVO dan ingin saya tarik ke rekening BNI apakah bisa?"
Jawab:
PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk sebagai perusahaan perbankan dengan jumlah aset masuk ke dalam lima besar di Indonesia sekaligus menjadi bagian dari Badan Usaha Milik Negara sektor perbankan tentu telah menjalin berbagai kerjasama dengan banyak perusahaan salah satunya adalah OVO.
Saat artikel ini di publish OVO dan Bank BNI memang melakukan kerjasama di mana nasabah bank BNI bisa melakukan top up saldo OVO baik melalui Jaringan mesin ATM BNI atau layanan BNI Internet Banking juga BNI mobile banking.
Begitu juga transaksi untuk pencairan saldo OVO bisa langsung ke rekening BNI. Untuk proses pencairan karena menggunakan sistem online biasanya saldo masuk ke rekening BNI secara real time.
Untuk transaksi ini Bank BNI tidak membebankan biaya administrasi karena sebagai pihak penerima, seluruh biaya nantinya mengikuti syarat dan kebijakan dari OVO. Jika nasabah mendapatkan promo bisa saja biaya admin untuk transfer saldo / pencairan saldo OVO ke rekening BNI digratiskan.
Baca juga: Penyebab Tidak Bisa Top Up Saldo OVO Via BNI Virtual Account
Begitu pula Ketika nasabah mengalami kendala ketika transfer atau melakukan pencairan saldo OVO ke rekening BNI nasabah bisa langsung menghubungi customer service OVO sebagai penyedia jasa.
0 Response to "Apakah Saldo OVO Bisa Ditarik ke Rekening BNI?"
Posting Komentar