wdcfawqafwef

Transfer Dari BNI ke BNI Syariah di Mobile Banking

Transfer Dari BNI ke BNI Syariah di Mobile Banking
Transfer Dari BNI ke BNI Syariah di Mobile Banking

Tanya:
"Saya ingin transfer saldo melalui aplikasi BNI Mobile Banking ke rekening BNI Syariah tapi pilihannya tidak ada. Bagaimana caranya?"

Jawab:
Untuk aplikasi BNI Mobile Banking sudah dilengkapi dengan berbagai fitur yang bisa kita akses dengan login terlebih dahulu menggunakan user ID dan mobile PIN.

Di dalamnya berbagai layanan bisa kita nikmati seperti cek saldo dan cek mutasi rekening termasuk transaksi finansial transfer saldo baik ke sesama Bank BNI juga transfer ke rekening bank lainnya atau antar bank.

Terkait pertanyaan nasabah di atas untuk transfer saldo dari rekening BNI ke BNI Syariah melalui aplikasi BNI Mobile Banking jika nasabah memilih opsi transfer antar bank maka tidak akan muncul daftar BNI Syariah. Caranya pilih transfer saldo ke sesama BNI kemudian masukkan nomor rekening tujuan BNI Syariah.

Hal ini karena Bank BNI dengan PT Bank BNI Syariah merupakan dalam satu induk yaitu milik PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.

Baca juga: Solusi Gagal Top-up Link Aja Melalui BNI Mobile Banking

Saat postingan ini dipublish untuk transfer saldo dari rekening BNI ke rekening BNI Syariah tidak dikenakan biaya administrasi baik melalui aplikasi BNI Mobile Banking adapun layanan digital banking lainnya seperti BNI Internet Banking.





0 Response to "Transfer Dari BNI ke BNI Syariah di Mobile Banking"

Posting Komentar