wdcfawqafwef

CS Bank BNI Minta Foto Kartu ATM Depan Belakang Apakah Penipuan?

CS Bank BNI Minta Foto Kartu ATM Depan Belakang Apakah Penipuan?
Kartu ATM

Pertanyaan:
Tadi saya dihubungi customer service Bank BNI melalui chatting Whatsapp terkait masalah kartu ATM. Lalu saya diminta foto kartu ATM bagian depan dan belakang, apakah saya telah ditipu? Bagaimana dengan nomor rekening masih aman ada bisa dibobol?

Jawaban:
Untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada nasabah maupun non nasabah PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk menyediakan layanan customer service secara virtual. Kita bisa mendapatkan layanan customer service bank BNI di akun jejaring sosial resmi yang ditandai dengan centang biru. Namun, perlu diwaspadai karena banyak akun palsu berkeliaran.

Dari sini nasabah bisa mendapatkan informasi berbagai layanan dan produk perbankan dari Bank BNI. Termasuk bantuan apabila mengalami kendala baik sebagai nasabah maupun non nasabah.
Menanggapi pertanyaan di atas saat ini Bank BNI belum memiliki layanan customer service livechat WhatsApp. bank BNI tidak pernah meminta foto dokumen terkait rekening yang bersifat rahasia seperti halnya bagian depan kartu debit atau kartu ATM maupun bagian belakang.

Disana ada informasi rahasia seperti 16 digit nomor kartu debit, bulan dan tahun masa berlaku kartu, serta 3 digit keamanan di belakang kartu. Apabila data tersebut diketahui maka berpotensi seseorang bisa mengakses rekening nasabah untuk digunakan transaksi.

jIKa nasabah terlanjur memberikan foto kartu ATM disarankan segera melakukan pemblokiran terhadap kartu ATM tersebut. Pemblokiran bisa dilakukan melalui aplikasi BNI mobile banking atau hubungi layanan customer service bank BNI melalui sambungan telepon. Opsi lainnya pemblokiran kartu ATM BNI silahkan kunjungi kantor cabang Bank BNI terdekat.

Karena data kartu ATM telah diketahui oleh orang lain baiknya lakukan penggantian dengan kartu baru. Untuk penggantian kartu ATM BNI tidak bisa secara online, silakan datang ke kantor cabang Bank BNI dengan membawa dokumen terkait rekening diantaranya buku tabungan, kartu identitas diri asli e-KTP, kartu debit atau kartu ATM yang ingin diganti, serta biaya admin untuk penggantian kartu.

Penggantian kartu ATM bisa dilakukan di seluruh jaringan kantor cabang Bank BNI tidak diwajibkan di kantor cabang tempat buka rekening.

Baca juga: Batas Akhir Ganti Kartu ATM BNI Magnetic Stripe ke Chip

Menghindari kasus serupa Seperti di atas terjadi kepada nasabah lain harap berhati-hati memberikan data rahasia baik itu data kartu ATM, kode PIN, kode OTP dalam bentuk SMS, password, termasuk foto selfie bersama dengan e-KTP.

Jangan lupa laporkan juga nomor penipuan ke operator telekomunikasi agar ditindaklanjuti untuk pemblokiran.





0 Response to "CS Bank BNI Minta Foto Kartu ATM Depan Belakang Apakah Penipuan?"

Posting Komentar