wdcfawqafwef

Apakah Bisa Download e-Statement di BNI Mobile Banking?

Apakah Bisa Download e-Statement di BNI Mobile Banking?
Rekening Koran

Pertanyaan:
Apakah bisa download e-Statement di BNI Mobile Banking tanpa perlu ke kantor cabang?

Jawaban:
Setiap transaksi yang terjadi di produk simpanan/tabungan rekening Bank BNI akan tercatat secara sistem. Catatan transaksi bisa dilihat di buku tabungan ketika di-print out atau dengan cara cetak rekening koran di kantor cabang Bank BNI.

Hanya saja tidak semua rekening tabungan di Bank BNI mendapat fasilitas buku tabungan. Sebagai pengganti nasabah akan mendapat e-Statement, berupa laporan transaksi dalam bentuk file digital dikirim ke alamat email terdaftar di rekening. Laporan ini diterima setiap bulannya.

Menanggapi pertanyaan di atas untuk saat ini download e-Statement di aplikasi BNI Mobile Banking belum memungkinkan. Fitur tersebut belum tersedia di aplikasi, hanya fitur cek mutasi rekening dan history transaksi.

Untuk mendapatkan e-Statement nasabah bisa menghubungi layanan customer service di BNI Call.

e-Statement selanjutnya bisa di-print out yang juga berfungsi sebagai rekening koran.

Baca juga: Buka TabunganKu BNI Secara Online

Bagi nasabah yang tidak menemukan file e-Statement di kotak masuk email bisa coba cek di folder spam. Pastikan juga alamat email terdaftar di rekening masih aktif dan bisa diakses, untuk mengganti email di rekening saat ini hanya bisa di kantor cabang Bank BNI yang dibantu oleh customer service.

Harap berhati-hati ketika menerima file digital melalui email khususnya yang mengatasnamakan Bank BNI berisi link untuk login dan meminta berbagai data rahasia terkait rekening.





0 Response to "Apakah Bisa Download e-Statement di BNI Mobile Banking?"

Posting Komentar