wdcfawqafwef

Solusi Salah Transfer Rekening BNI

Solusi Salah Transfer Rekening BNI
Transfer Rekening BNI

Pertanyaan:
Tolong bagaimana solusi saya salah transfer saldo dari rekening BNI ke rekening Bank BCA. Apakah bisa dibatalkan?

Jawaban:
Nasabah yang memiliki produk simpanan/tabungan di Bank BNI tidak hanya bisa dimanfaatkan untuk setor tunai atau menabung, tetapi juga berbagai transaksi finansial lainnya salah satunya adalah transfer saldo baik ke sesama rekening BNI juga transfer ke rekening bank lainnya.

Transfer saldo bisa dilakukan melalui teller di kantor cabang, di mesin ATM, atau memanfaatkan layanan digital banking seperti aplikasi BNI Mobile Banking dan BNI Internet Banking.

Menanggapi permasalahan nasabah di atas salah transfer saldo dari rekening BNI ke rekening bank lain yaitu Bank BCA mungkin karena salah input nomor rekening tujuan sebagai solusi bisa laporkan masalah tersebut ke layanan customer service Bank BNI.

Layanan customer service tersedia di seluruh jaringan kantor cabang Bank BNI. Silakan bawa dokumen terkait rekening diantaranya buku tabungan apabila nasabah mendapat fasilitas buku tabungan, kartu debit atau kartu ATM BNI, kartu identitas diri asli e-KTP, beserta bukti transaksi.

Karena transaksi tersebut yang telah berstatus berhasil tidak bisa dibatalkan maka dalam hal ini Bank BNI akan membantu memediasi antara nasabah pemilik rekening BNI dengan nasabah pemilik rekening BCA.

Terkait hasil mediasi tersebut diluar tanggung jawab Bank BNI karena dalam kasus ini transaksi dilakukan oleh nasabah. Proses ini membutuhkan waktu hingga beberapa hari kerja untuk itu nasabah perlu bersabar apalagi transaksi antar bank.

Baca juga: Biaya Transfer BNI ke Bank Syariah Indonesia

Untuk menghindari kasus salah transfer dari rekening BNI nasabah bisa cek detail transaksi sebelum masuk ke proses verifikasi. Pastikan nomor rekening tujuan, nama pemilik rekening, nominal saldo yang akan ditransfer, termasuk berita transfer sudah valid.

Apabila posisi nasabah saat ini tidak memungkinkan datang langsung ke kantor cabang Bank BNI bisa menghubungi layanan customer service biaya sambungan telepon di layanan Call Center BNI. Layanan ini support 24 jam hanya saja membutuhkan biaya pulsa.





0 Response to "Solusi Salah Transfer Rekening BNI"

Posting Komentar