BNI Mobile Banking |
Pertanyaan:
“Tolong bantuannya saya lupa password transfer BNI Mobile Banking sehingga tidak bisa melanjutkan transaksi. Apakah bisa diganti tanpa ke kantor cabang?”
Jawaban:
Setiap transaksi finansial di aplikasi BNI Mobile Banking memang diwajibkan untuk input password sebagai metode verifikasi. Password ini merupakan kombinasi angka dan huruf yang dibuat ketika nasabah registrasi di BNI Mobile Banking. Transaksi yang berbeda dari MPIN.
Akun dari BNI Mobile Banking bisa saja terblokir apabila nasabah salah input password sebanyak 3x dan tentu saja tidak bisa login ke aplikasi meskipun hanya sekadar cek saldo atau cek mutasi rekening.
Terkait pertanyaan di atas apabila nasabah lupa dengan password transaksi bisa di-reset tanpa perlu ke kantor cabang Bank BNI. Caranya cukup mudah silahkan buka aplikasi BNI Mobile Banking kemudian di halaman login perhatikan disana ada tulisan "Lupa MPIN/Password" silakan klik di sana.
Selanjutnya kita akan ditampilkan formulir silakan diisi sesuai dengan data rekening BNI. Ketika proses verifikasi nomor telepon terdaftar di rekening BNI akan dikirimi sebuah SMS yang berisi kode OTP, SMS ini memotong pulsa sekitar 550 untuk sekali SMS jadi pastikan nomor telepon memiliki pulsa.
Untuk lebih detail terkait bagaimana cara reset MPIN/Password di aplikasi BNI Mobile Banking bisa cek video di bawah:
Baca juga: Handphone Hilang Apakah BNI Mobile Banking Bisa Dibobol?
Apabila nasabah kesulitan untuk melakukan perubahan MPIN/Password silakan kunjungi kantor cabang Bank BNI nanti dibantu oleh layanan customer service. Bawa buku tabungan jika rekening mendapat fasilitas buku tabungan, kartu debit atau kartu ATM, kartu identitas diri asli KTP elektronik, dan smartphone yang telah terinstal aplikasi BNI Mobile Banking versi terbaru.
0 Response to "Lupa Password Transfer BNI Mobile Banking"
Posting Komentar